5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Smartphone Gaming – Ingin beli smartphone gaming? Perhatikan hal berikut ini agar tidak salah beli.
Memilih smartphone yang tepat untuk dibeli kadang bukan perkara yang mudah. Memang sih saat kita sudah mengincar salah satu jenis smartphone yang akan dirilis, kita tinggal menanti tanggal rilisnya saja sebelum membeli. Namun saat kita memang perlu mengganti smartphone dan harus memilih yang terbaik dari sekian banyak pilihan, apa saja yang perlu dipertimbangkan?
Apalagi kalau kita ingin smartphone memiliki fungsi yang lebih untuk menunjang aktivitas gaming. Bagi yang hobi gaming online atau main game di situs tertentu seperti M88, pasti menginginkan smartphone yang akan memberikan pengalaman main game yang lebih baik jika dibandingkan dengan smartphone lainnya. Inilah beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih smartphone untuk gaming.
1. Faktor Internal: RAM dan Prosesor
Hal pertama yang perlu menjadi pertimbangan saat memilih ponsel gaming adalah faktor internalnya, seperti prosesor dan RAM. Untuk aktivitas gaming yang lancar, Anda perlu smartphone dengan prosesor yang mumpuni, misalnya Snapdragon seri 700 atau 800 ke atas. Anda juga dapat mempertimbangkan smartphone yang memiliki chipĀ MediaTek seri Dimensity, misalnya Dimensity 1000 atau Dimensity 1200.
Untuk masalah RAM, agar main game lebih lancar sebaiknya pilih smartphone dengan RAM 8GB ke atas. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir smartphone akan lagging saat memainkan game berat dengan versi terbaru.
Jenis UFS (Universal Flash Storage) yang dimiliki smartphone juga perlu diperhatikan. Sebaiknya pilihlah smartphone dengan UFS 2.2 ke atas, dan dengan kapasitas memory yang cukup besar untuk menyimpan game.
2. Sistem Cooling
Smartphone yang digunakan untuk main game terlalu lama umumnya akan menjadi panas, dan hasilnya smartphone menjadi cepat rusak. Karena itu, sebaiknya pilihlah smartphone yang memiliki sistem cooling atau pendingin untuk mencegah smartphone menjadi cepat panas saat dipakai main game dalam waktu lama.
Anda dapat membaca ulasan dari pengguna smartphone incaran Anda untuk mengetahui dengan pasti apakah smartphone tersebut aman dan tidak cepat panas saat digunakan untuk gaming.
3. Kapasitas Baterai dan Kecepatan Charging
Baterai menjadi salah satu faktor utama saat memilih smartphone gaming. Main game sudah pasti akan memakan banyak baterai smartphone. Apalagi saat memainkan game dengan resolusi atau refresh rate yang tinggi, sudah pasti akan boros baterai. Karena itu, sebaiknya pilihlah smartphone dengan kapasitas baterai paling tidak 4.500mAh, sehingga baterai lebih awet saat dipakai main game.
Kecepatan charging juga perlu diperhatikan, agar kita bisa memakai smartphone dengan efektif tanpa harus menunggu terlalu lama saat mengisi daya. Sebaiknya pilihlah smartphone yang telah memiliki fitur fast charging.
4. Resolusi Layar dan Refresh Rate
Agar main game lebih seru, Anda perlu smartphone dengan tingkat resolusi layar yang tinggi. Smartphone gaming yang baik juga sebaiknya memiliki tingkat refresh rate yang tinggi, yaitu 90Hz atau 120Hz. Semakin tinggi refresh rate, maka akan lebih menguntungkan bagi para gamers, terutama saat memainkan game yang memerlukan ketangkasan atau pengambilan keputusan dalam waktu cepat.
5. Memiliki Support 3,5mm Audio dan Aksesoris Lainnya
Saat ini memang sudah jarang yang menggunakan 3,5mm audio jack, dan semakin banyak yang menggunakan earphone Bluetooth untuk main game. Namun, 3,5mm audio jack tetap menjadi pilihan yang terbaik untuk gaming, karena sudah pasti tidak akan ada jeda waktu antara suara yang keluar dari smartphone dengan yang terdengar pada earphone.
Pastikan juga smartphone gaming yang Anda pilih dapat kompatibel dengan aksesoris yang sering dipakai untuk gaming.