5 rekomendasi game offline hp kentang ram 512 mb sampai 1 gb

5 Rekomendasi Game Offline HP Kentang RAM 512 MB Sampai 1GB – Hp kentang? Inilah rekomendasi game offline tanpa kuota untuk kalian mainkan.

Saat ini banyak orang yang tertarik untuk bermain game mobile. Pada developer juga berusaha untuk menghadirkan game mereka pada seluruh spesifikasi hp. Termasuk pada hp kentang yang memiliki RAM 512 MB atau 1 GB saja.

Untuk kalian yang saat ini hanya memiliki hp dengan spesifikasi rendah atau biasa disebut dengan hp kentang. Gamexran akan rekomendasikan beberapa game offline android untuk hp kentang kalian. Jangan khawatir! Rekomendasi game berikut ini dijamin tidak kalah seru dengan game lainnya.

5 Rekomendasi Game Offline HP Kentang

1. Dungeon Quest

5 rekomendasi game offline hp kentang ram 512 mb sampai 1 gb

Siapa bilang hp kentang tidak bisa main game RPG? Dangeon Quest adalah rekomendasi game RPG terbaik untuk kalian yang punya dengan spesifikasi kentang. Dengan tampilan 3D, hp kalian akan tetap bisa menjalankan game ini dengan lancar.

Pada awal permainan, kalian akan memilih salah satu dari ketiga level karakter: Warrior, Archer dan Wizard. Setiap level memiliki gameplay yang berbeda. Yang menarik, ada banyak fitur yang bisa kalian nikmati seperti meningkatkan karakter, banyaknya boss, banyaknya monster dan lainnya. BACA JUGA: 7 Game Anime Mobile Paling Populer Tahun 2021

2. Auto Theft Gangsters

Main GTA di hp kentang? Bisa banget, Gaess. Inilah game Auto Theft Gangster yang memiliki gameplay mirip GTA San Andreas. Kalian memang tidak akan mendapatkan tampilan yang ‘wah’. Akan tetapi setidaknya rekomendasi game offline untuk hp kentang yang satu ini sangat cocok untuk kalian yang ingin seru-seruan. BACA JUGA: 10 Top Gacha Games Mobile Terbaik Tahun 2021

3. Inotia 4: Assassin of Berkel

5 rekomendasi game offline hp kentang ram 512 mb sampai 1 gb

Ini adalah game genre RPG yang memiliki alur cerita yang cukup panjang. Selain itu, ada banyak misi yang bisa kalian kerja pada pada game Inotia 4: Assassin of Berkel. Nantinya kalian akan dibekali dengan berbagai peralatan senjata dengan fitur enchant weapon yang sangat berguna untuk menyelesaikan misi.

Yang menarik pada game ini, nantinya kalian bisa memainkan lebih dari 1 karakter dengan misi yang berbeda-beda. Tentunya game ini lebih dari cukup untuk bisa kalian mainkan pada hp kentang. BACA JUGA: 5 Game Android Mirip Harvest Moon Tidak Kalah Seru

4. The Walking Zombie: Dead City

Selanjutnya adalah game The Walking Zombie: Dead City yang mengusung genre game FPS atau First Person Shooter. Rekomendasi game offline hp kentang ini memiliki tampilan ala Minecraft yang bisa kalian dapatkan secara gratis di PlayStore. Kalian bisa merasakan sensasi membunuh para zombie, lengkap dengan alur cerita dan stage yang tidak ada habisnya. BACA JUGA: 5 Game Mobil Balap Android Paling Keren & Populer

5. Soul Knight

5 rekomendasi game offline hp kentang ram 512 mb sampai 1 gb

Sama seperti game offline lainnya yaitu Inotia 4: Assassin of Berkel. Soul Knight menawarkan banyak dungeon yang penuh dengan monster dan boss-boss kuat. Berbeda dengan rekomendasi game offline hp kentang lainnya, kalian bisa bermain dengan 3 teman kalian melalu fitur lokal hotspot.

Carilah material dengan melakukan farming untuk meningkatkan level karakter dan senjata yang kalian miliki. Selain itu, ada hadiah menarik setiap harinya yang bisa kalian gunakan untuk melakukan upgrade. BACA JUGA: 8 Game Mirip Genshin Impact yang Tidak Kalah Seru!

Itulah rekomendasi game offline tanpa kuota untuk hp kentang. Bagaimana? Tertarik untuk memainkan salah satu game tersebut? Kelima game offline tersebut tentunya bisa kalian dapatkan di Playstore secara gratis ya, Gaess.


Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk share ke teman-teman MedSos lainnya.
Terima kasih.