Cara Mudah Mengatasi Error 4206 di Genshin Impact – Dapat pesan eror 4206 saat main game Genshin Impact? Berikut cara mengatasinya!
Genshin Impact adalah game besutan Mihoyo yang berhasil menjadi populer sejak perilisannya 28 September lalu. Hanya dalam 4 hari saja Genshin Impact tembus 17 juta download di seluruh dunia dan seluruh platform. Game ini juga berhasil mengantongi keuntungan sebesar $100 juta dollar hanya dalam dua minggu peluncuran.
Dari popularitas yang didapat Genshin Impact, ternyata ada satu masalah yang dihadapi oleh pemain selama bermain. Sejumlah pemain diketahui mendapatkan pesan error 4206 yang menghalangi pemain untuk masuk ke dalam game. Berikut Gamexran informasikan cara untuk memperbaiki masalah eror 4206 di Genshin Impact.
Cara Mengatasi Error 4206 di Genshin Impact
- Percobaan 1: Matikan VPN
Hal pertama yang dapat kalian coba untuk mengatasi permasalahan eror 4206 ini adalah dengan mematikan VPN. Hal ini berlaku jika kalian bermain game menggunakan VPN. Terkadang ketika kita menggunakan VPN, kita akan mengalami masalah konektifitas jaringan internet. Apalagi VPN gratis-an, tentunya hal ini akan mengganggu sekali. - Percobaan 2: Wi-Fi Pribadi
Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan wifi atau jaringan pribadi. Tidak dipungkiri bahwa banyak pemain yang sering sekali menggunakan wifi publik seperti di cafe, tempat kopi atau lainnya. Penggunaan wifi publik juga bisa mempengaruhi koneksi jaringan kalian. Biasanya hal ini dikarenakan banyak orang yang menggunakan wifi di saat yang bersamaan, sehingga membuat kalian kesulitan untuk masuk ke dalam game Genshin Impact. Kalau tidak punya wifi di rumah, sebaiknya coba gunakan jaringan dari provider pilihan kalian. - Percobaan 3: Reset Device/Handphone
Hal ini memang terlihat klise, tetapi me-restart device atau handphone kalian terkadang sangat membantu mengatasi permasalahan. Matikan handphone kalian, tunggu beberappa menit, kemudian hidupkan kembali dan silahkan coba untuk masuk ke dalam game Genshin Impact. - Percobaan 4: Setel Ulang Koneksi
Jika mereset device atau handphone tidak berfungsi dengan baik. Cobalah untuk mengatur ulang koneksi internet kalian. Ada kemungkinan router atau ethernet kalian bermasalah.
BACA JUGA:
- Cara Mendapatkan Karakter Diluc di Genshin Impact
- Cara Mendapatkan Karakter dan Senjata 5-Star di Genshin Impact
- Cara Download Genshin Impact di Android dan iOS, Tanpa MOD APK
Nah! Itu dia cara mengatasi pesan error 4206 di Genshin Impact dengan mudah. Bagaimana? Apakah kalian sudah mencobanya? Mudah dan berhasil bukan?
Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.
Tentang penulis: @ransltn