Unlock 60 FPS Call of Duty Mobile (COD), Pakai Setting-an Ini! – Ingin unlock 60 FPS Cod Mobile? Berikut cara unlock 60 FPS (frame-per-second) pada Call of Duty Mobile.
Salah satu masalah yang sering terjadi ketika bermain Call of Duty Mobile adalah penurunan frame rate atau lag/nge-lag/lagging. Karena masalah ini, banyak pemain Call of Duty Mobile yang akhirnya berusaha untuk menaikan FPS mereka menjadi 60 FPS. Ukuran bermain 60 FPS pada CoD Mobile merupakan standar paling bagus supaya kalian tidak nge-lag lagi.
Bagaimana menaikan FPS pada Call of Duty Mobile menjadi 60 FPS? Oke. Gamexran akan membantu kalian dengan membahas cara unlock 60 FPS pada game COD Mobile. Ada beberapa cara setting unlock 60 FPS pada CoD Mobile. Jadi silahkan perhatikan baik-baik cara setting berikut ini!
Cara Unlock 60 FPS Call of Duty Mobile
Ada dua cara setting untuk melakukan unlock 60 FPS COD Mobile Yang pertama adalah menggunakan settingan langsung pada game. Dan yang kedua adalah menggunakan aplikasi COD GFX Tool. Mari kita masuk ke cara setting Unlock FPS COD Mobile yang pertama. BACA JUGA: 5 Daftar Earphone dan Headset Gaming Terbaik Untuk Call of Duty Mobile
Unlock 60 FPS COD Mobile Via Setting-an in-game:
- Buka game Call of Duty Mobile kalian.
- Pilih ‘Menu Setting‘. Lalu pilih menu Suara & Grafik, pilih ‘High‘.
- Setelah itu silahkan keluar dari game Call of Duty Mobile kalian.
- Aktifkan ‘Mode Pesawat‘ dan tunggu beberapa menit kemudian.
- Silahkan untuk ‘menghapus aplikasi recent‘ pada handphone kalian.
- Atau kalau bisa, silahkan lakukan ‘clear cache‘ juga.
- Jika sudah, silahkan masuk lagi ke game Call of Duty Mobile kalian. (Masih dalam Mode Pesawat ya!).
- Tunggu loading screen hingga muncul tulisan ‘Gagal Downlaod Konfigurasi, Pastikan Perangkat Telah Terhubung Dengan Internet‘.
- Setelah itu game kalian akan secara otomatis keluar.
- Lalu hidupkan kembali ‘data atau internet‘ kalian dan masuk ke dalam game.
- Selesai.
Untuk mengecek cara unlock 60 FPS CODM kalian berhasil atau tidak. Silahkan buka ‘Menu Pengaturan atau Setting‘, lalu pilih menu ‘Suara & Grafik‘. Lalu perhatikan frame rate kalian, maka akan secara otomatis berubah menjadi ‘MAX‘. BACA JUGA: Apa Itu Scrim PUBG Mobile? Jenis & Cara Ikut Scrim PUBG Mobile
Unlock 60 FPS Call of Duty Mobile Via COD GFX Tool:
- Silahkan download dan install aplikasi COD GFX Tool di hp kalian.
- Jika sudah, silahkan buka aplikasi COD GFX Tool dan terapkan settingan berikut ini:
- Select Version > COD (Global)
- Graphics > HDR
- FPS > 60fps
- Anti-aliasing > Disable
- Styles > Bebas
- Rendering Quality > High
- Shadows > Disable
- Shadow Distance > Low
- Moving Shadows > Disable
- Light Effects > Disable
- GPU Optimization > Enable
- Sound Quality > Enable
Setelah menerapkan setting unlock 60 fps Call of Duty seperti di atas. Maka silahkan klik tombol ‘ACCEPT‘. Maka settingan COD GFX Tool kalian telah selesai.
Itulah cara unlock 60 fps COD Mobile via setting-an in-game dan COD GFX Tool. Bagaimana? Mudah bukan? Sebenarnya ada satu cara lagi, Gaess. Akan tetapi cara ini mengharuskan kalian untuk mendownload sebuah file pihak ketiga. Daripada mengambil resiko, lebih baik lakukan dua cara unlock FPS CoD Mobile tersebut.
Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.
Tentang penulis: @ransltn