Apa Itu Parasite Cadou di Resident Evil Village? Ini Penjelasannya – Penasaran apa itu Parasite Cadou? Simak baik-baik penjelasan Gamexran mengenai Cadou Resident Evil Village.
Mutasi adalah inti dari cerita semua seri Resident Evil. Proses mutasi ini disebabkan oleh berbagai macam parasite, virus dan lainnya. Namun dalam setiap seri Resident Evil, proses mutasi ini disebabkan oleh parasite yang berbeda, Gaess.
Dalam seri Resident Evil Village misalnya. Pada seri ini, kalian akan mengenal sebuah parasite baru bernama Cadou. Parasite ini diciptakan oleh Mother Miranda yang berusaha untuk membangkitkan anaknya yang telah mati, Eva. Untuk kalian yang ingin mencari tau tentang apa itu parasite Cadou Resident Evil Village. Gamexran akan jelaskan kepada kalian mengenai parasite Cadou ini.
Apa itu Parasite Cadou Resident Evil Village?
Dalam bahasa Rumania, Cadou memiliki arti hadiah. Sebenarnya ada tiga senyawa yang bermutasi dan memainkan peran besar dalam cerita Resident Evil Village. Ketiga senyawa tersebut adalah Megamycete, Mold dan Cadou. Semua berkontribusi dalam kekacauan yang terjadi pada seri RE Village. BACA JUGA: Siapa itu Lady Dimitrescu di Resident Evil Village?
- Megamycete: Untuk senyawa yang satu ini tampaknya merupakan sejenis organisme ‘pengendali pikiran’ yang dapat mengambil alih kendali siapapun yang melakukan kontak dengan Megamycete. Atau inangnya, Gaess.
- Mold: Merupakan bagian dari Megamycete yang tidak sepenuhnya terpisah.
- Cadou: Hasil eksperimen genetika oleh Mother Miranda.
Eksperimen Mother Miranda
Mother Miranda menemukan Megamycete ketika ia memutuskan untuk pergi ke gua. Kepergiannya tersebut akibat duka yang ia rasakan atas meninggalnya sang anak yaitu Eva. Setelah melakukan kontak dengan Megamycete, kecerdasan Mother Miranda meningkat. Dan ia kemudian memutuskan untuk melakukan eksperimen dengan Megamycete untuk menghidupkan kembali putrinya yang telah mati. BACA JUGA: Siapa Itu Mother Miranda di Resident Evil Village? Ini Detailnya
Mother Miranda memanfaatkan para penduduk desa tersebut dengan menyuntikan parasite Cadou. Awalnya para penduduk desa tersebut merasa lebih baik atau sehat kembali. Akan tetapi lama kelamaan, parasite Cadou tersebut menunjukan reaksi. Sebagian besar dari penduduk desa yang terinfeksi parasite Cadou berubah menjadi Lycans. BACA JUGA: 6 Fakta Tersembunyi Lady Dimitrescu di Resident Evil Village
4 Lords Resident Evil Village
Dari ratusan penduduk desa, ada empat orang yang memiliki reaksi berbeda atas parasite Cadou ini. Keempat orang tersebut adalah Tante Lady, Donna Beneviento, Salvatore Moreau, dan Karl Heisenberg. Yang menarik, dari keempat orang ini. Mereka memiliki reaksi yang berbeda, Gaess. Sebagai contoh Tante Lady, Parasite Cadou mengakibatkan pertumbuhan tinggi badannya yang tidak terkendali. BACA JUGA: 4 Lords di Resident Evil Village yang Melayani Mother Miranda
Jadi apa itu Parasite Cadou Resident Evil Village? Intinya parasite Cadou merupakan hasil eksperimen genetika Megamycete dengan Mold yang dibuat oleh Mother Miranda dengan tujuan untuk menghidupkan kembali Eva.
Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.
Tentang penulis: @ransltn