final fantasy 7 remake

Final Fantasy 7 Remake: Fakta Menarik yang Harus Kalian Ketahui – Ketika FF7 Remake yang lama ditunggu-tunggu akhirnya dirilis pada 10 April 2020.

Sebelum kalian bermain game ini, ada beberapa fakta menarik yang harus kalian ketahui terlebih dahulu. Setelah sekian lama menunggu, akhirnya FF7 Remake akhirnya resmi rilis pada hari ini. Remake ini nantinya akan dipenuhi dengan konten-konten lama dan pastinya konten baru. Dengan dirilisnya FF7 Remake ini, Square Enix menghadirkan game ini jauh lebih epic dari versi aslinya.

Terdapat fitur tambahan dan itu mencakup beberapa tambahan baru serta perubahan cerita dari game aslinya. Tidak peduli apakah kalian fans baru atau fans lama. Ada banyak informasi yang masih menjadi misteri dari versi remake ini. Oleh karena itu Gamexran akan membagikan semua hal yang harus kalian ketahui sebelum memainkan game FF7 Remake.

Edisi Final Fantasy 7 Remake Mana yang Harus dibeli

final fantasy 7 remake

Tidak seperti setiap rilis Square Enix menghadirkan pilihan edisi mana yang bisa kita beli. Final Fantasy 7 Remake hadir dalam tiga edisi berbeda yang dapat kalian pilih. Apa saja perbedaan edisi tersebut, berikut informasinya:

  1. Standar Edition
    Jika kalian membeli edisi standar ini, kalian akan mendapatkan bonus yang tersedia di semua pilihan edisi. Bonus tersebut adalah Chocobo Chick Summon Materia eksklusif yang dapat kalian gunakan dalam pertempuran.
  2. Deluxe Edition
    Akan ada official soundtrack dari game, buku seni yang penuh dengan konsep seni yang unik. Buku yang memiliki SteelBook case khusus dan Carbuncle dan Cactuar Summon Materia.
  3. First Clasas Edition
    Ini adalah edisi terbaik untuk dibeli. Pada edisi First Class Edition ini kalian akan mendapatkan semua bonus yang ada pada kedua edisi lainnya. Serta set figur Play Arts Kai Cloud Strife & Hardy Daytona.

 

ARTIKEL POPULER
Sony Mengumumkan Final Fantasy XIV TV Series

 

Game Fisik yang Mungkin Tertunda

Pada awal tahun 2020 ini memang sedang terjadi sebuah virus yang akhirnya menghambat perekonomian di seluruh negara. Termasuk berimbas pada industri game. Karena Covid-19 atau coronavirus, game fisik FiF7 Remake mungkin akan mengalami keterlambatan. Tanggal rilis tidak pernah berubah, begitu juga dengan rilis secara digitalnya. Namun jika kalian menginginkan game ini secara fisik dalam bentuk CD, maka kalian harus lebih bersabar.

 

Perubahan dari Versi Original

final fantasy 7 remake

Para fans Final Fantasy sebenarnya sudah tahu banyak tentang bagaimana perbedaan game FF7 Remake dengan versi aslinya. Tim pengembang Square Enix pun membuktikan bahwa versi remake ini bukan adalah sebuah konsep baru. Atau bukan hanya sekedar remake semata. Terdapat perubahan alur cerita dan pencarian sampingan. Serta terdapat beberapa perubahan pada karakter baru dan karakter yang sudah ada. Khususnya perubahaan signifikan pada Midgar. Akan ada beberapa moment penting yang akan terjadi di Midgar yang tidak pernah terjadi sebelumnya.

Perubahan alur cerita yang dimaksud adalah sebenarnya game ini tetap setia pada alur cerita utama. Hanya saja Square Enix membuat sedikit perubahan di sana sini. Bahkan para fans yang sudah bermain demonya, mereka sudah tahu titik plot game ini.

Untuk karakter, ada perubahan dratis yang terjadi. FF7 Remake juga akan memperkenalkan karakter baru nantinya. Bahkan beberapa perkenalan karakter terjadi jauh lebih awal dalam cerita untuk mengimbangi jadwal rilis episodik. Square Enix memastikan bahwa setiap espisode cocok dengan perkenalan karakter-karakter tersebut.

Mungkin yang paling penting adalah konten episodik. Yang berarti episode pertama FF7 Remake ini hanya akan fokus pada bagian Midgar awal dari kisah Cloud. Sejak awal segmen Midgar Final Fantasy 7 hanya membutuhkan waktu sekitar 7-8 jam waktu bermain. Square Enix ‘s Midgar akan sangat diperluas agar sesuai dengan RPG 40-60 jam yang seharusnya. Ini berarti para pemain akan mengunjungi bagian-bagian Midgar yang belum pernah terlihat di game aslinya.

 

Combat yang Berbeda dari Versi Aslinya

final fantasy 7 remake

Bagi mereka yang mengingat dan memainkan Final Fantasy 7 asli, melawan musuh mengikuti status quo JRPG pada saat itu: turn-based combat. Ini terus bertahan di beberapa JRPG modern paling populer seperti Persona 5. Tetapi banyak game dan waralaba lama dan baru telah memilih untuk pertempuran yang lebih berorientasi aksi. Bahkan Final Fantasy telah merubah pertempuran yang sepenuhnya ke orientasi aksi dengan Final Fantasy 15. Sepertinya efek itu telah dihapus di FF7 Remake.

Tenang. Ini bukanlah hal yang buruk. Pertempuran di FF7 Remake sanggat barus. Masih ada pengukur ATB bagi pemain untuk memanfaatkan kemampuan khusus. Materia / mantra, serta Limit Breaks yang iconic. Para penggemar versi aslinya akan merasa terkejut dengan pertarungan yang ada di FF7 Remake ini.

 

Awal Final Fantasy 7 Remake

Final Fantasy 7 Remake akan dirilis secara episodik. Yang artinya game yang rilis pada bulan April ini hanyalah sebuah awal saja. Mengapa Square Enix merilis game ini secara episodik? Hal ini karena remake ini bertujuan untuk menjadi versi Final Fantasy 7 itu sendiri atau versi aslinya. Pada versi remake ini akan ada perluasan aspek-aspek yang kurang dalam plot aslinya. Sehingga akan diperluas pada versi remake. Tentunya hal ini diikuti dengan kesetian grafis luar biasa yang tidak boleh dihilangkan.

 

Nah itu dia fakta menarik yang harus kalian ketahui sebelum kalian memainkan game ini. Final Fantasy 7 Remake akan hadir di PS4 pada 10 April 2020.


Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.


Yuk gabung di komunitas Gamexran! Ikuti kami di:

  • Facebook: Gamexran
  • Instagram: @gamexran
  • Twitter: @gamexran_

 

Tentang penulis: @ransltn