ribuan data pribadi pelanggan razer bocor

Ribuan Data Pribadi Pelanggan Razer Bocor Ke Internet – Alami kebocoran. Razer ungkap ribuan data pribadi ke internet. Berikut detailnya!

Meskipun kebocoran adalah hal yang sudah pasti dialami oleh setiap perusahaan, tetapi kerugian yang diterima berbeda-beda. Kebocoran juga bisa saja bersumber dari leaker atau atas kesalahan perusahaan itu sendiri. Untuk kasus Razer ini, perusahaan memang secara tidak sengaja membocorkan ribuan data pribadi pelanggannya.

Ribuan data pribadi pelanggan Razer yang bocor ini, dikonfirmasi oleh Volodymyr Diachenko yang merupakan konsultan cybersecurity. Ia mengungkapkan bawah terjadi sebuah kesalahan server yang mengekspos data log dari situs web Razer.

Ribuan Data Pelanggan Razer Bocor!

Menurut laporan Diachenko di akun LinkedIn miliknya. Kesalahan konfigurasi yang terjadi di website Razer mengakibatkan terungkapnya detail pesanan dari ribuan transaksi di toko digital Razer. Ribuan data pribadi pelanggan Razer ini diketahui muncul di mesin pencarian publik. Namun Razer mengkonfirmasi bahwa pihaknya telah menyelesaikan masalah ini pada tanggal 9 September 2020 lalu.

BACA JUGA: Inilah 5 Modem WiFi ‘Ngebut’ Untuk Gaming, Murah & Awet Baterai

Diachenko juga menjelaskan bahwa terdapat informasi mengenai barang yang dipesan, nama pelanggan, nomor telfon, pengiriman dan alamat email. Tetapi Razer kemudian menegaskan bahwa data mengenai kartu kredit, sandi atau data yang bersifat sensitif lainnya tidak ikut bocor ke internet.

Ribuan data pelanggan Razer yang bocor ini juga bisa saja dimanfaatkan oleh orang jahat dengan membuat serangan phishing. Di mana mereka akan membuat para pelanggan yakin bahwa itu adalah peringatan dari Razer. Lalu akan mengarahkan mereka untuk mengklik suatu tautan berbahaya atau mengunduh malware ke perangkat para pelanggan tersebut.

BACA JUGA: 5 TWS Berkualitas & Murah Untuk Main PUBG Mobile

Atas kebocoran data pelanggan Razer ini, mereka merasa kecewa karena menilai Razer telah gagal dalam melindungi data pribadi miliki mereka. Yang lebih parahnya, Razer sedikit lambat dalam menanggapi masalah ini yang kemungkinan akan berdampak kepada kepercayaan pelanggan.

Sumber: TheVerge


Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.


Tentang penulis: @ransltn