Untuk kalian yang masa kecilnya bermain di rental playstation, tentunya game SmackDown adalah permainan yang memiliki banyak kenangan bagi kalian. Game yang rilis pada tahun 2003 ini sempat menjadi perbincangan lantaran pada waktu tersebut banyak anak-anak yang mempraktekkan adegan ketika pemain yang bertarung melakukan smackdown atau membanting musuh mereka. Banyak anak-anak yang mengalami cederan karena meniru adegan berbahaya tersebut.

Terlepas dari hal itu, tampaknya game SmackDown ini akan mendapat remaster. Rumor tersebut muncul dari cuitan Bryan Williams sekalu Game Designer Supervisor di Yuke’s developer yang mengerjakan game WWE dari versi awal hinggal versi terakhir WWE2K19.

Di dalam cuitan tersebut, Bryan menceritakan bahwa dia dan rekannya telah berdiskusi mengenai rencana proyek ke depannya yang harapannya bisa menjadi kenyataan. Dia juga mengatakan bahwa pada hari itu dia dan rekan-rekannya memainkan game SmackDown Pain Here Come The Pain.

Belum jelas projek apakah yang sebenarnya mereka bicarakan. Bisa jadi Bryan dan rekan-rekannya hanya sekedar iseng bermain game SmackDown sebagai bagian dari nostalgia mereka.