Tanggal Event BlizzCon Online 2021 Resmi Diumumkan – Event tahunan BlizzCon resmi diadakan secara virtual. Berikut tanggal BlizzCon 2021!

Selama pandemi COVID-19 ini, banyak acara tahunan industri game terpaksa harus diadakan secara virtual atau online. Termasuk acara PAX West dan PAX Australia yang diadakan secara online menjadi PAX Online. Sebelumnya Blizzard memilih untuk membatalkan acara BlizzCon 2020 mereka, dan menggantinya dengan BlizzCon 2021.

BlizzCon 2021 resmi diumumkan dan akan digelar secara online atau virtual. Yang menarik, acara ini kini diberi nama BlizzCon Online atau yang disingkat menjadi BlizzConline.

Tanggal Diadakannya BlizzCon 2021 Atau BlizzConline

tanggal blizzcon online 2021 diumumkan

BlizzConline 2021 resmi diadakan pada tanggal 19 dan 20 Februari 2021 mendatang. Karena BlizzCon diadakan secara online, tentunya akan ada perubahan yang cukup mencolok dalam acara tahunan ini. Tetapi untuk aktivitas dan pameran utama, akan tetap dipertahankan seperti sebelumnya.

BACA JUGA: Cara Download Game PPSSPP atau PSP di Android, Mudah & Aman

Selain itu, Blizzard juga akan menjadi tuan rumah dari March of The Murlocs. Yang mana para fans dan lainnya dapat mengirimkan rekaman atau foto mereka sebagai Murloc dari desain mereka sendiri. Batas waktu pengiriman rekaman atau foto ini yaitu pada 4 Januari 2021. Silahkan kunjungi halaman BlizzCon untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Sedangkan untuk showcase, para pengembang akan menawarkan pengumuman untuk game Blizzard mereka yang akan datang. Ada kemungkinan game-game besar seperti Overwatch 2, Diablo 4, World of Warcraft, Shadowlands, akan keluar pada event BlizzCon online 2021 ini. Serta jangan ketinggalan pameran komunitas untuk cosplayer, artis, pengdongen digital dan individu berbakat lainnya yang tidak boleh dilewatkan.

BACA JUGA: Jangan Ketinggalan! Inilah Streaming Schedule Tokyo Game Show 2020

Dengan pengumuman BlizzConline 2021 ini, sebenarnya masih banyak ketidak pastian yang belum terungkap. Seperti tentang bagaimana cara tersebut diadakan dan bagaimana para fans menghadiri acara virtual atau online tersebut. Ini adalah hal yang benar-benar baru untuk Blizzard. Semoga saja, acara BlizzCon online 2021 atau BlizzConline ini dapat berjalan lancar dan memberikan banyak informasi yang berguna untuk para pemain.


Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.


Tentang penulis: @ransltn