tanggal rilis cyberpunk 2077

Sebelumnya The Last of Us 2 telah mengumumkan penundaan tanggal rilis game mereka menjadi bulan Mei. Diikuti dengan game Final Fantasy VII Remake yang mundur hingga bulan April 2020. Kali ini game buatan CD Projekt Red yaitu Cyberpunk 2077 diumumkan juga mengalami kemunduran jadwal perilisan. Dilansir dari Twitter CD Projekt Red. Sang developer mengumumkan bahwa tanggal rilis Cyberpunk 2077 ditunda menjadi 17 September 2020. Atau mundur 5 bulan dari tanggal rilis yang telah diumumkan yaitu 16 April 2020.

tanggal rilis cyberpunk 2077 ditunda

Seperti game-game lainnya yang menunda jadwal perilisan game mereka. CD Projekt Red juga mengatakan alasan yang sama. Mereka mengklaim bahwa game Cyberpunk 2077 sebenarnya sudah selesai dibuat, namun terdapat beberapa hal yang membuat mereka harus memoles kembali gamenya. Penundaan tanggal rilis Cyberpunk 2077 dikarenakan mereka ingin game Cyberpunk 2077 benar-benar sempurna sebelum dapat dimainkan oleh orang banyak.

Banyak orang berspekulasi bahwa developer-developer tersebut sebenarnya sedang menyesuaikan diri dengan konsol generasi berikutnya yang akan rilis pada akhir tahun 2020 mendatang.

Tahun 2020 ini harusnya menjadi tahun yang paling spesial. Karena banyak game besar yang menjanjikan untuk dirilis pada tahun ini. Meski ternyata ada beberapa game besar yang ternyata memundurkan jadwal mereka. Meski kecewa tapi kita harus bersabar. Ditundanya tanggal rilis tersebut akan berakibat pada keseruan si game itu sendiri.

Klik di sini untuk informasi mengenai Cyberpunk 2077 lainnya. Pre order Cyberpunk 2077 di Steam.


Yuk gabung di komunitas Gamexran! Ikuti kami di:

 

Tentang penulis: @ransltn