Fans Bola? Inilah 10 Game Bola Terbaik ‘Selain FIFA’ – Ada banyak game sepak bola terbaik selain FIFA. Berikut daftar 10 game bola yang wajib diketahui oleh para fans bola.

Electronic Arts memang mendominasi game sepak bola dunia lewat game FIFA mereka. Meski begitu FIFA bukanlah satu-satunya game yang dimainkan untuk mereka fans setia sepak bola. Diluar sana ada banyak permainan sepak bola terbaik yang sayangnya jarang diketahui oleh pemain.

Meski popularitasnya kalah dengan FIFA, bukan berarti game sepak bola berikut ini tidak layak untuk dimainkan. Berikut adalah 10 game bola terbaik selain FIFA yang wajib diketahui!

10 Game Bola Terbaik Selain FIFA

1. ISS Pro Evolution

10 game bola terbaik selain fifa

Jangan lihat dari grafiknya, Gaess. Karena pada kenyataannya game ISS Pro Evolution masuk sebagai game bola terbaik di dunia yang mendapatkan review terbaik. Sayangnya para pemain termakan ulasan IGN yang memberi rating 5.1 pada game ini.

BACA JUGA: Fakta Tentang Peter Drury, Komentator Game PES yang Ikonik

Ini adalah permainan bola keempat milik Konami yang rilis secara eksklusif di PlayStation. Game ISS Pro Evolution melampaui pendahulunya karena game ini menampilkan tim club untuk pertama kalinya dan memperkenalkan Mode Master League yang ikonik.

2. World Soccer Winning Eleven 6 Internasional

 

Meksi merupakan game jadul, tetapi sekali lagi ini membuktikan bahwa game bola World Soccer Winning Eleven 6 Internasional adalah permainan ‘old but gold’. Meski game ini tidak seoptimmal game Winning Evelen 7 yang memiliki meskin lebih baik, tetapi game Winning Eleven 6 layak berada di nomor 2 dalam daftar ini. Game ini dikenang karena sinematik pembukaannya yang ikonik dengan menampilkan lagi dari Queen We Will Rock You.

BACA JUGA: 8 Game Mirip Genshin Impact yang Tidak Kalah Seru!

3. World Soccer Winning Eleven 7 International

10 game bola terbaik selain fifa

Seperti yang Gamexran sebutkan diatas, bahwa seri Winning Eleven 7 menang karena memiliki mesin yang lebih baik. Game Winning Eleven 7 ini berhasil mendapatkan peningkatan dari game terdahulunya dari segi grafis, gameplay dan AI lawan.

Pada Winning Eleven 7 ini, Konami berhasil mendapatkan lisensi resmi untuk beberapa tim bola top Itali seperti Roma, Juventus dan A.C Milan. Selain itu, ini merupakan seri game bola pertama yang memungkinkan 3 sampai 4 pemain bermain secara bersamaan.

BACA JUGA: Cabut Lisensi Dari PES, Kini AC Milan Kerja Sama Dengan FIFA

4. World Soccer Winning Eleven 8 Internasional

Konami memang jelas tidak menyerah untuk menghadirkan game bola terbaik versi mereka. Ini terbukti dengan terus merilis versi terbaru dari gamenya. Dalam game Winning Eleven 8 ini, Konami menghadirkan lebih banyak tim dan tambahan fitur pelatihan yang memberikan reward kepada para pemain.

5. International Superstar Soccer ’98

Pada dasarnya International Superstar Soccer ’98 adalah entri permainan sepak bola terbaik. Tetapi sayangnya game ini kekurangan lisensi resmi yang menyebabkan Konami harus memalsukan beberapa nama tim dan nama pemain.

BACA JUGA: 4 Tempat Nonton Naruto Shippuden Sub Indo di Facebook, Full Episode!

Misalnya David Beckham dan Sheringham yang diberi nama Dechham dan Serigham. Bahkan pemain tidak hanya harus melatih taktik mereka, tetapi juga memahami siapa yang sebenarnya ada di tim mereka.

6. First Touch Soccer

10 game bola terbaik selain fifa

Ini adalah permainan bola android dan iOS terbaik yang masuk ke dalam daftar Gamexran. Entri pertama game First Touch Soccer ini sekarang dikenal dengan Dream League Soccer. Sebagai game bola android dan iOS, X2 Games berhasil menemukan formula gameplay yang aditif dan menarik. Serial ini berhasil memiliki banyak sekuel sejak entri aslinya dirilis. Seri terbaru dari First Touch Soccer adalah Dream League Soccer 2020 yang tersedia gratis di Play Store dan App Store.

BACA JUGA: 15+ Game PC Offline yang Ringan & GRATIS, RAM 2GB Masuk Sini

7. World Soccer Winning Eleven 9

Winning Eleven 9 dianggap sebagai entri penutup dari era keemasan permainan sepak bola Konami. Hal ini dikarenakan Konami tidak menawarkan banyak inovasi baru kepada para pemain ke dalam gamenya. Namun Winning Eleven 9 berhasil mendapatkan pujian sebagai game bola terbaik.

8. Worldwide Soccer Manager 2005

Ini adalah game soccer manager yang berhasil mendapat rating tertinggi. Sport Interactive berhasil memulai game ini karena sebelumnya mereka telah mengembangkan seri Championship Manager yang sangat populer di zamannya. Sayangnya Sport Interactive harus mengalami putus hubungan yang buruk dengan penerbit Championship Manager, Eidos, pada saat itu.

BACA JUGA: Ini Dia Cara Mendapatkan Unlimited Uang di GTA 5, Tanpa Cheat & MOD

Eidos bekerja sama dengan Beautiful Game Studio yang mana kedua perusahaan tersebut kini bersaing untuk menciptakan game bola terbaik.

9. Football Manager 2010

Seri Football Manager milik Sega memberikan alternatif game bola terbaik selain FIFA. Seperti judul gamenya, pada game ini pemain tidak akan bermain untuk mengkontrol pemain, melainkan menjadi manajer. Pemain akan melakukan transfer pemain, melakukan latihan rutin, membuat taktik hingga merekrut pegawai dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: Trik Mendapatkan 37 Kendaraan Spesial di GTA 5, No Cheat & MOD

Meski FIFA memiliki FIFA Manager yang rilis pada tahun 2014, tetapi game FIFA tersebut tidak dapat bersaing dengan Football Manager milik Sega.

10. Pro Evolution Soccer 2017

10 game bola terbaik selain fifa

Meski pada dasarnya game Pro Evolution Soccer 2017 mengecewakan karena tidak memiliki banyak lisensi. Tetapi hal yang membuat PES 2017 ini menjadi permainan bola terbaik adalah permainan ini berhasil mendapatkan lisensi penuh dari liga Eropa UEFA dan Liga Champions UEFA. Selain itu, game ini juga menawarkan gameplay yang lebih realistis dan mekanisme passing yang mengesankan daripada FIFA.

BACA JUGA: 5 Game Perang Kerajaan Offline Terbaik yang Seru Dimainkan

Itulah 10 game bola terbaik selain FIFA. Jika kalian ngaku sebagai fans bola sejati, tentunya kalian tau kesepuluh permainan tersebut. Atau bahkan sebagian dari kalian sudah pernah memainkan game-game tersebut?


Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.


Tentang penulis: @ransltn