Sebanyak 60% Pemain Fortnite di Perangkat Apple Berkurang – Perseteruan Epic Games vs Apple. Menyebabkan sebanyak 60% pemain fortnite di perangkat Apple berkurang drastis.
Epic Games baru saja merilis update besar Fortnite pada beberapa waktu lalu dengan menghadirkan konten kolaborasi dengan Marvel. Update Fortnite Season 2 Chapter 4 ini membawa banyak superhero Marvel ke dalam pertemuran. Tetapi sayangnya, akibat perseteruan antara Epic Games dan Apple, mengakibatkan para pemain Fortnite di perangkat Apple tidak dapat mengakses update ini.
Permasalahan ini dimulai ketika Apple menghapus aplikasi game Fortnite dari App Store dengan tuduhan melanggar kebijakan App Store. Epic Games memang telah mengganti sistem pembayaran v-bucks mereka karena Apple mengambil 30% dari setiap pembelian in-game. Epic Games mengatakan bahwa fee sebesar 30% terlalu memberatkan para developer games.
Pemain Fortnite Berkurang di Perangkat Apple
Today we asked the Court to stop Apple’s retaliation against Epic for daring to challenge its unlawful restrictions while our antitrust case proceeds. This is a necessary step to free consumers and developers from Apple’s costly, anti-competitive control. https://t.co/r2XxhitjMp
— Epic Games Newsroom (@EpicNewsroom) September 5, 2020
Dihapusnya Fortnite dari App Store, menyebabkan para pemain Fortnite di perangkat Apple tidak dapat melakukan update pada gamenya. Akibat hal ini Epic Games melaporkan bahwa mereka kehilangan sebanyak 60% pemain Fortnite dari perangkat Apple.
BACA JUGA: Tampilan iPhone 12 Bocor dan Tersebar di Internet
Para pemain Fortnite memang masih bisa memainkan game mereka, tetapi mereka tidak dapat melakukan update karena tidak memiliki akses manapun untuk melakukan update. Bahkan Apple juga diketahui memblokir layanan pihak ketiga untuk mengunduh atau meng-update game Fortnite.
Satu hal yang pasti mengapa pemain Fortnite berkurang sebanyak 60% atau lebih dari setengah pemainnya pada perangkat Apple. Karena sebagian besar mereka memutuskan untuk menghapus Fortnite. Mereka tidak dapat merasakan update Fortnite Marvel Chapter 4, yang menyebabkan mereka memiliki untuk memainkan game Fortnite pada perangkat lain. Atau sebagian dari mereka mungkin tidak menghapus Fortnite. Melainkan menunggu sampai salah satu pihak mengalah dan Fortnite kembali ke Apple.
BACA JUGA: Banned Stadia & Xcloud, Kini Apple Patenkan Cloud Gaming 5G Miliknya
Meski sebagian pemain pindah ke perangkat atau platform lain, tetapi tidak mungkin sebanyak 60% pemain akan benar-benar pindah ke perangkat atau platform lain untuk bermain Fortnite.
Semoga bermanfaat ya, Gaess.
Jangan lupa untuk dishare ke teman-teman di MedSos lainnya.
Terima kasih.
Tentang penulis: @ransltn